Artis sekaligus salah satu Bos Persikota Tangerang, Prilly Latuconsina mengungkapkan kesedihannya di instagram karena timnya gagal promosi ke Liga 2 musim depan.
Diketahui, Liga 3 sudah memasuki babak 16 besar. Dibabak ini, Persikota pada pertandingan pertama menghadapi Farmel FC.
Sayangnya dalam laga tersebut terjadi sebuah kontroversi karena wasit dianggap berat sebelah. Persikota pun memutuskan tak mau melanjutkan laga dan dianggap kalah 0-3 serta pengurangan 3 poin.
Di laga kedua, Persikota kembali kalah dari rivalnya, Putra Jombang. Karena kekalahan tersebut, Persikota bisa dipastikan gagal promosi ke Liga 2.
Meski gagal, Prilly Latuconsina tetap berterimakasih kepada seluruh official dan pemain yang telah berjuang di musim ini.
Ia pun terus mendukung dan memotivasi para pemain untuk bisa tampil baik di musim depan agar lolos ke Liga 2.
“Terima kasih untuk semua elemen yang sudah berjalan bersama persikota hingga sejauh ini. Dukungan kalian sangat berarti untuk kami,” ujarnya pada akun Instagram @prillylatuconsina96 pada Sabtu (13/3/2022).
“Mohon maaf kami belum bisa memberikan hadiah untuk semua, yaitu naik ke liga 2. Namun, kami pasti akan tetap memberikan yang terbaik,” sambungnya kemudian.
“I won’t give up! Sampai bertemu di musim depan. PERSIKOTA! BAYI AJAIB!,” tutupnya.